Sangat mungkin apa
keprihatinan terhadap nasib seni budaya Betawi, sedikit demi sedikit akan mulai
pupus. Karena sekecil apapun Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Kebudayaan DKI
Jakarta terus menggalakkan pembinaan, pelestarian dan pengembangan seni budaya
Betawi. Hal tersebut coba terus diangkat karena seni budaya Betawi mempunyai
ciri khas tersendiri dan sudah menjadi tanggung jawab bersama untuk terus
diwujudkan. Karena apa? Karena seni budaya Betawi adalah termasuk salah satu
asset seni budaya nasional yang wajib dilestarikan dan dikembangkan, tentunya
lebih dikemas dengan baik dan menarik. Karena terlihat sekarang semakin begitu
derasnya arus gelombang seni budaya global yang masuk membius dan merasuki ke
sumsum masyarakat Jakarta, terutama kepada generasi muda Jakarta. Oleh karena
itu, harus adanya konsentrasi yang konsisten dan serius terhadap hal ini,
sehingga dapat menjadikan seni budaya Betawi sejajar dengan seni budaya global
serta tidak tergerus oleh zaman yang semakin bersifat “instan”. (ziz)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar